Unik

Sejarah dan Asal Mula Ilmu Feng Shui atau Hong Shui

fengshui.gifBerbicara soal asal usul Feng Shui / Hong Sui (seterusnya akan ditulis: Hong Sui), tak bisa tidak, haruslah membicarakan I Ching (Ya Keng) terlebih dahulu. Karena Hong Sui merupakan bagian yang tak bisa dipisahkan dari I Ching / Ya Keng, yaitu sebuah Kitab Kuno China yang sangat termashyur, yang berisi tentang pelajaran Hakekat Perubahan dan dewasa ini telah banyak dialihbahasakan ke berbagai bahasa mancanegara.
Kombinasi Pergerakan Pa Kua / Pat Kwa (Delapan Trigram), Perpaduan Yin & Yang serta transformasi Wu Xing / Ngo Heng (Lima Elemen) merupakan komponen inti yang dipakai dan dikembangkan sedemikian rupa untuk bisa mendalami filsafat I Ching / Ya Keng dan semua komponennya itulah yang juga menjadi bagian mendasar perhitungan Hong Sui.
Kitab Perubahan (I Ching/Ya Keng) merupakan salah satu kitab kuno China yang mengungkapkan tentang prinsip kebenaran tentang perubahan yang mencakup aspek perubahan alam dengan segala isinya, termasuk manusia tentunya..
I Ching / Ya Keng adalah karya klasik China yang paling kuno dan terkenal, dimuliakan selama ribuan tahun sebagai tuntunan keberhasilan dan sumber kebijakan. Hampir semua filsafat kehidupan China berakar dari kitab ini. Sebut saja, hakekat kegaiban pragmatis Tao Te Ching (Tao Tek Keng), kemanusiaan rasional Confucuis, dan strategi analitis dari seni berperang Sun Tzu bersumber utama dari Kitab Perubahan (I Ching/Ya Keng) ini.
Konsep dasar I Ching / Ya Keng dikembangkan lebih dari 4900 tahun yang lalu oleh Raja Fu Xi / Baginda Hok Hie (2953 SM – 2838 SM) yang karena pengamatannya yang cermat dan seksama terhadap segala perubahan alam & bentuk-bentuk kehidupan termasuk setiap gerakan tubuh, menyimpulkan bahwa semua pergerakan / perubahan di alam semesta dengan segala isinya berubah mengikuti hukum kehidupan ( Hukum Alam / Li ).
Dari hasil pengamatan & penelitiannya, – terutama setelah Fu Xi melihat ukiran peta di punggung Kuda Naga yang muncul dari Sungai Kuning – kemudian ditemukanlah konsep Delapan Trigram (Pa Kua / Pat Kwa) yang kemudian dikenal dengan Sien Thien Pa Kua / Sian Thian Pat Kwa atau PETA SURGAWI (Pat-kwa Awal). Sesuai dengan sebutannya, awalnya Pat-kwa ini lebih cenderung dipakai sebagai alat untuk menghitung / memprediksikan perubahan dan fenomena yang terjadi di alam ini.
Trigram ini kemudian dibukukan oleh Pangeran Wen Wang / Bun Ong ( yang kemudian menjadi pendiri Dinasti Chou / Chiu ,1150-249 SM ) yang menyusunnya dalam bentuk Ho Thien Pa Kua / Ho Thian Pat Kwa atau PETA MANUSIAWI (Pat-kwa Lanjutan), lengkap dengan 64 Heragram ( 64 Permutasi )nya. Kuta-kura raksasa hitam yang muncul di Sungai Lo dengan angka ajaib di punggungnya – yang kemudian dikenal sebagai Peta Lo Shu – adalah sumber inspirasi utama yang mempengaruhi konsep PETA MANUSIAWI., maka dimulailah era dimana Pat-kwa dipakai sebagai alat memprediksi perubahan tingkah pola kehidupan manusia.
Selanjutnya Khong Fu Zi /  Khong Hu Cu (551-479 SM) menyempurnakan isi Kitab I Ching / Ya Keng ini dengan menambahkan Sepuluh Sayap I Cing / Ya Keng sebagai tafsir penjelasan dan mengembangkannya secara khusus sebagai sumber penghayatan hidup dan pendalaman kespiritualan ( moralitas dan kebijaksanaan ).
Kaisar Qin Shi Huang Ti / Chin Se Hong Te (221-206 SM), pendiri Dinasti Qin / Chiu, yang berkuasa dengan singkat (hanya 13 tahun), tapi merupakan Kaisar lalim yang berkuasa dengan tangan besi, berhasil menyatukan China kembali setelah porak poranda karena perang campuh di akhir Dinasti Chou / Chiu. Kaisar inilah yang meninggalkan karya sejarah spektakuler, berupa dua buah keajaiban dunia, yaitu Tembok Besar China ( Great Wall ) dan Terracota. Karena kelalimannya, kaisar ini pun memerintahkan untuk memusnahkan semua kitab-kitab yang tidak sesuai dengan misi kekaisaran Qin / Chin. I Ching / Ya Keng termasuk salah satu dari sedikit kitab yang berhasil diselamatkan
.
Di jaman dinasti Han ( dinasti yang berkuasa setelah Qin / Chin runtuh ) tercapai suatu pemerintahan yang rapih & tertib, semuanya teratur dengan baik. Di jaman ini I Ching / Ya Keng dikembangluaskan dan dipandang sebagai buku etika & metafisika disamping juga sebagai buku ramalan. Ajaran Khong Hu Cu pun naik daun bahkan dijadikan sebagai agama resmi negara dengan Lima Kitab Pegangan (Wu Ching / Ngo Heng) dimana salah satunya adalah I Ching / Ya Keng.
Di jaman kejayaan Dinasti Han inilah, dibangun perlintasan Jalur Sutra yang sangat ramai dipakai sebagai jalur lalu lintas darat waktu itu, sebuah jalur untuk perdagangan luar negeri, yang menghubungkan China , India, Turki bahkan sampai ke Afganistan (makanya di Afganistan, yang praktis muslim,  sempat ada 2 buah Patung Buddha nomor 2 tertinggi didunia, yang di hancurkan oleh Penguasa Taliban pada dasawarsa yang lalu).
Jalur Sutra ini pulalah yang dipakai oleh para Bhikku / Bhiksu dari India masuk ke Daratan China membawa dan memperkenalkan Agama Buddha ke China, yang akhirnya agama ini membaur dengan agama pribumi di China yaitu agama Tao dan Khong Hu Cu , kemudian berkembang kembali keluar dari China sebagai agama Chinese Buddhism ( agama Hoa Kao / agama Sam Kao, yang di Indonesia lebih dikenal sebagai agama Kelenteng ) , dibawa oleh para Hoa-jiao / Hoa-kiao ( kaum Tiong-hoa perantauan ).
Selama Dinasti Han, I Ching / Ya Keng dikembangkan secara resmi dan menjadi bagian yang tak terpisahkan dari kurikulum pendidikan waktu itu, bahkan dijadikan sebagai pelajaran wajib yang harus dikuasai oleh para Siu-cai ( Sarjana, red ) saat mengikuti ujian tingkat nasional kala itu. Kemudian berkembang jugalah I Ching / Ya Keng versi Buddhis dan Taoisme. Perpaduan pengembangan ini akhirnya menghasilkan teks standar I Ching / Ya Keng. Teks standar inilah akhirnya dijadikan standar para ilmuwan dunia dalam menelaah dan mempelajari I Ching / Ya Keng. Teks standar ini pulalah yang disusun dijaman Dinasti Tang pada lebih kurang Abad ke 7 Masehi, yang  akhirnya memunculkan Ilmu Hong Sui.
Pada zaman Dinasti Tang, praktek Hong Sui mulai diperkenalkan di China oleh Yang Yun Sang (sekitar 840-888 M) seorang Ahli Seni China Kuno waktu itu. Yang Yun Sang yang juga penasehat utama Kaisar Hi Tsang (888 M) – secara umum ia diakui sebagai Penemu Ilmu Hong Sui – meninggalkan warisan klasiknya berupa 3 (tiga) buah buku tentang Hong Sui.  Bukunya, akhirnya selama beberapa generasi dikembangkan menjadi dasar-dasar ilmu Hong Sui, dan dikenal sebagai Hong Sui Aliran Bentuk yang mengacu pada penentuan letak Naga Hijau dan Macan Putih sebagai faktor penentu kedudukan Nafas Kosmis ( Qi / Chi / Energi Vital / Energi Pembawa Keberuntungan ).
Ketiga buku klasik yang terkenal ini, menggambarkan praktek Hong Sui dengan metode perhitungan melaui metafora keberadaan Sosok Naga (yang dipercaya kalangan Tionghoa klasik sebagai lambang keberuntungan), terdiri atas :
1. Han Lung Ching ( Seni Membangkitkan Naga )
2. Ching Nang Ao Chih ( Metode Menentukan Letak Goa Naga )
3. I Lung Ching ( Prinsip Mendekati Naga )
Selanjutnya, Wang Zhi seorang Ahli Perbintangan yang hidup di jaman Dinasti Sung (? 960 M), memperkenalkan Hong Sui Aliran Kompas yang menekankan pada pengaruh planet terhadap kualitas baik buruknya suatu tempat / lahan / lokasi / bangunan. Wang Zhi juga meninggalkan warisan klasik berupa 2 (dua) buah buku Hong Sui yang kemudian diterbitkan oleh muridnya, Ye Shui Liang, berjudul :
1. Prinsip Inti atau Pusat (Canon of the Core or Centre)
2. Diskusi tentang Pertanyaan dan Jawaban.
(Disquisitions on the Queries and Answers)
Kemudian pada akhir abad ke 19, memasuki awal abad ke 20,  kedua aliran yang tadinya berjalan sendiri-sendiri ini, berhasil digabungkan menjadi satu prinsip perhitungan Hong Sui yang saling mengisi  dan berkaitan. Gabungan dari Aliran Bentuk dan Aliran Kompas inilah yang akhirnya terus dianalisa, dipelajari dan diperbandingkan dari generasi ke generasi.
Pada umumnya, Aliran Bentuk memberi tekanan pada bentuk dan kontur tanah seperti wujud gunung-gunung, arah aliran sungai serta pengaruh dari letak garis Maca Naganya. Untuk mengamatinya membutuhkan pandangan intuisi yang tajam. Aliran ini menggunakan rumus perhitungan Naga Hijau dan Macan Putih sebagai tolok ukurnya. Meskipun teori simbol Naga Hijau & Macan Putih relatif mudah dipahami, tapi kenyataannya aliran ini sangat sulit dipraktekkan.
Lain halnya dengan Aliran Kompas, metodenya sulit untuk dipelajari karena mencakup Pa Kua / Pat Kwa, Yin Yang dan Lima Elemen yang terbagi dalam Sepuluh Batang Langit ( 10 Elemen Langit ) dan Dua Belas Cabang Bumi ( 12 Shio ) serta Konstelasi Perbintangan yang ditimbulkan dari posisi letak planet-planet terhadap Bumi dan Matahari. Metode perhitungannya menjadi ruwet & menjelimet, membuat perumusannya menjadi sulit untuk dipahami. Tapi, jika metode aliran ini sudah dipahami, mempraktekkannya malah lebih mudah ketimbang Aliran Bentuk, karena metode Aliran Kompas ini memiliki standar acuan yang baku dan bersifat matematis ilmiah yang bisa dijabar-uraikan secara rinci dan logis.
Namun pada perkembangannya kini, banyak juga para praktisi Hong Sui yang tergolong masuk aliran baru yang pada prakteknya hampir tidak mengacu pada kedua aliran induk diatas, yaitu Aliran Supranatural ( diistilahkan sendiri oleh penulis-red ) yang merupakan suatu aliran yang semata-mata hanya mengandalkan pada pentunjuk Sin Beng / Malaikat / Roh Halus tertentu atau Melalui Kekuatan Gaib / Mata Bathin ( Daya Linuwih ).
Praktisi Hong Sui yang tergolong dalam aliran ini biasanya dikenal sebagai paranormal. Yang unik dari pengikut aliran ini adalah di samping mereka memiliki daya limuwih, praktisi Hong Sui tersebut ada juga yang sedikit mempelajari teori Aliran Bentuk & Aliran Kompas dan kemudian menyelaraskan intuisi ke paranormalannya itu dengan akidah dari kedua aliran Hong Sui ini.

Sumber

Tatakan Injil Columbus Dipamerkan

Selama beberapa lama, Christopher Columbus disebut-sebut sebagai penemu Benua Amerika meski studi belakangan mengungkap bahwa benua itu sudah pernah dikunjungi beberapa penjelajah lain.

Pelaut dan pedagang asal Genoa, Italia ini menyeberangi Samudera Atlantik pada usia 54 tahun. Pada 12 Oktober 1492, dia tiba di benua Amerika dalam sebuah perjalanan yang didanai Ratu Isabella dari Spanyol.

Dalam perjalanan ini, penjelajah yang punya nama asli Christoffa Corombo ini 'ditemani' Injil. Nah, sebuah tatakan yang pernah digunakan Christopher untuk menaruh Injilnya sedang dipamerkan di Museum Havana, Kuba, pada Rabu 8 Februari lalu.

Benda antik tersebut dipinjamkan Vatikan ke Kuba selama satu tahun untuk kepentingan studi. Klik tautan ini untuk melihat tatakan Injil milik Christopher itu.

Sumber

Ilmuwan Mengungkap Ringtone Ponsel Bisa Bikin Bodoh

Hasil riset para ilmuwan ini jelas akan menjadi pemecah masalah Anda saat bekerja, kuliah atau sekolah. Peneliti mengklaim, ringtone ponsel membuat Anda lebih bodoh.

rington telepon
dailymail.co.uk
Para peneliti mengklaim, mencari solusi dan mengingat suatu hal jauh lebih mudah jika ponsel Anda berada dalam mode diam. Hal ini dikarenakan ringtone yang Anda gunakan, terutama lagi yang Anda sukai, akan menguras tenaga otak Anda.

Ilmuwan di Washington University menemukan, siswa yang terpapar ringtone ponsel sebelum ujian mendapat nilai 25% lebih buruk dari yang tidak. Hasil terburuk akan dirasakan jika ringtone itu merupakan lagu yang diketahui atau disukai pemilik ponsel.

“Banyak orang menganggap dering ringtone di tempat umum merupakan gangguan menyebalkan dan hasil studi ini memastikan adanya dampak nyata pada kehidupan Anda, terutama proses belajar,” kata pemimpin studi Jill Shelton seperti dikutip DM.

Hasil studi yang dilakukan selama tiga tahun ini sendiri diterbitkan di Journal of Environmental Psychology.

Hati-hati Makan Petai atau Jengkol Berlebihan

Petai dan jengkol sering dipandang sebagai makanan kampung. Meski berbau menyengat, banyak orang menggemarinya. Seperti pangan lainnya, petai dan jengkol selain bermanfaat juga berbahaya jika dimakan berlebihan.

petai dan jengkolPetai (Parkia speciosa) sangat populer di Indonesia, juga di Laos, Burma, Malaysia, Singapura, bagian selatan Thailand, dan timur laut India. Selain dinikmati oleh warga lokal, petai juga diekspor dalam bentuk beku atau direndam air garam.

Polong yang berbau menyengat ini diketahui sebagai sumber antioksidan alami. Peneliti dari National University of Singapore menyebutkan bahwa petai tinggi kandungan zat phenolic, lebih tinggi dibanding sayuran lain. Polongnya lebih banyak mengandung phenolic dibanding bijinya, sehingga kandungan antioksidannya lebih tinggi.

Biji petai juga mengandung vitamin C, namun tidak dengan polongnya. Selain itu, petai juga mengandung vitamin A, B6, dan B12, serta potassium dan zat besi.

Bau petai bisa tahan 2 hari di mulut dan di tubuh akibat kandungan asam amino tertentu. Karena merupakan sumber karbohidrat kompleks, petai dapat membuat kentut berbau busuk. Konon petai dapat menghasilkan serotonin yang dapat menimbulkan rasa nyaman.

Petai dipercayai memiliki berbagai khasiat, di antaranya menetralkan asam dan mengurangi iritasi di usus. Riset membuktikan bahwa petai dapat mengurangi resiko kematian akibat stroke hingga 40%. Selain itu, konsumsi petai dapat mengatasi anemia dan tekanan darah tinggi.

Namun, petai tidak boleh dikonsumsi secara berlebihan. Berdasarkan penelitian petai dapat membahayakan ginjal. Orang yang menderita asam urat juga tidak boleh memakan petai.

Bagaimana dengan jengkol? Buah yang bernama ilmiah Archidendron pauciflorum ini merupakan tanaman asli Asia Tenggara. Ekstrak bijinya dapat menghasilkan warna ungu, sehingga biasa digunakan sebagai pewarna tekstil.

Selain di Indonesia, jengkol juga dikonsumsi di Malaysia, Myanmar, Bangladesh, dan Thailand bagian selatan. Konon, jengkol dapat mengatasi diabetes dan tekanan darah tinggi. Walau belum dibuktikan secara ilmiah, jengkol juga bisa mengobati anemia karena kandungan zat besinya yang tinggi.

Menurut detikhelath, tiap 100 gram jengkol terdapat 4,7 gram zat besi. Rata-rata orang mengonsumsi 20-50 gram per porsi, sehingga dari jengkol saja dapat diperoleh zat besi sebanyak 0,85 – 2,3 gram. Padahal secara umum manusia hanya membutuhkan asupan zat besi harian sebanyak 0,11-0,27 gram.

Terlalu banyak mengonsumsi jengkol dapat menyebabkan keracunan. Buah ini mengandung asam jengkolat (djenkolic acid) yang bila mengendap dapat membentuk kristal berujung runcing. Endapan ini berbahaya karena dapat melukai pembuluh darah dan saluran kencing.

Gejala keracunan jengkol adalah nyeri perut, mual dan muntah, susah buang air kecil, hingga berkurangnya volume urin yang disertai bercak darah. Jika tidak ditangani dengan benar, korban dapat menderita asam urat dan gagal ginjal akut. Gejala ini biasanya menyerang pria dan tidak langsung terlihat, namun dapat terakumulasi seiring seringnya memakan jengkol.

Belum jelas berapa takaran jengkol yang aman dikonsumsi. Selain itu, toleransi individu terhadap asam jengkolat juga berbeda-beda. Jika mengalami nyeri perut, mual, muntah, dan susah buang air kecil, atasi dengan minum air putih sebanyak-banyaknya. Jika perlu, minum arang yang dihaluskan dan dicampur ke dalam air putih untuk menyerap racun jengkol yang tertinggal di saluran pencernaan.

Namun, jika sudah parah seperti keluar kencing darah dan tidak doyan minum, segera ke dokter atau rumah sakit. Dokter akan memberikan infus natrium bikarbonat untuk menyeimbangkan komposisi kimia dalam tubuh usai keracunan asam jengkol.

Ada Cicak Berekor Dua di Wonorejo Surabaya

Seekor cicak atau cecak yang ekornya bercabang dua ditemukan di rumah yang sedang dibangun di Jalan Wonorejo I/83 B, Surabaya.

Namun Joko Trisno tidak berani menangkap cicak yang merayap di dinding rumah
nya itu. Ia takut, ekornya akan putus bila ditangkap.

cicak berekor dua

"Sebenarnya bukan saya yang menemukan pertama kali, tetapi paman saya, Karjono," kata Joko kepada detiksurabaya.com, Jumat (17/2/2012).

Joko mengatakan bahwa Karjono yang berprofesi sebagai tukang memang ditugaskannya untuk membangun rumah barunya. Cicak itu sendiri ditemukan sekitar 4 hari lalu.

"Penemuan cicak dengan ekor unik itu kemudian dikabarkan ke saya," tambah Joko.

Dari pengamatan detiksurabaya.com, tidak ada yang aneh pada cicak tersebut kecuali ekornya. Pada pangkal ekor utama memang terlihat ada ekor lain yang tumbuh lebih pendek sehingga menjadi cabang dari ekor utama.

Apakah ekor tersebut sempat putus dan tumbuh cabangnya atau ekor itu memang
dari asalnya, Joko tidak tahu. Karena itu Joko membiarkan saja cicak tersebut berkeliaran di tembok rumahnya.

"Kalau ada yang menawar dan membeli, saya akan tangkap cicak itu," canda Joko sambil tertawa.

Cicak berekor dua di Indonesia memang tidak aneh lagi. Banyak yang sudah menawarkan cicak berekor dua di internet.

Harga yang ditawarkannya pun luar luar biasa. Konon cicak ekor cabang dua diyakini akan mampu membawa keberuntungan bagi yang memelihara ataupun menyimpan bangkainya.

Boleh percaya dan tidak...

10 Jenis Senjata Tradisional Unik di Seluruh Dunia

Sepanjang peradaban, perang tak pernah luput dari sejarah. Dan, ada perang berarti ada senjata untuk mengalahkan lawan. Yang lazim dikenal mungkin panah, tombak, pisau dan jenisnya. Nah, uniknya, ada juga senjata-senjata yang diciptakan dengan bentuk nan aneh. Beberapa diantaranya adalah:


1. Katar
[imagetag]
Katar merupakan senjata bangsa India yang membuat pemakainya memiliki cakar seperti Wolverine (ingat salah satu tokoh di film X-Men?). Sekilas, katar seperti pisau tunggal. Namun memiliki tombol yang saat diaktifkan akan membagi pisau menjadi tiga bagian.

2. Zhua
[imagetag]
Kalau yang satu ini berasal dari Cina, serupa seperti katar tapi berbeda bentuk. Fungsinya seperti cakar yang bisa menusuk dan melepaskan daging dari tubuh. Zhua lebih sering digunakan untuk menghancurkan perisai musuh.

3. Flying Fire
[imagetag]
Flying fire disebut juga Nest of Bees, berasal dari Cina. Bentuknya seperti tabung heksagonal berisi buluh-buluh kayu sebagai anak panah. Berbeda dengan panah biasa, dengan flying fire ini, laju anak panah lebih cepat dan kuat. Hebatnya, bisa sekaligus meluncurkan 32 anak panah sekaligus.

4. Chu Ko Nu
[imagetag]
Masih dari Cina, dengan bentuk panah seperti ini pastinya lebih hebat baik dari kekuatan, jangkauan dan kecepatannya. Terakhir digunakan saat perang Sino-Japanese 1894-1895.

5. Chakram
[imagetag]
Chakram berbahan dasar logam ini digunakan secara luas oleh Sikh India peringkat tinggi. Berbeda dengan frisbee, chakram dilemparkan vertikal. Dengan tepi yang sangat tajam bisa mengiris lengan atau kaki dengan mudah.

6. Scissor
[imagetag]
Pastinya bukan gunting biasa, karena gunting yang satu ini dipakai oleh para gladiator Romawi kuno. Perhatikan gambar, ada tabung panjang dari logam yang dikenakan sang gladiator untuk menutupi tangan mereka, dan bagian atasnya berbentuk setengah lingkaran yang sangat tajam.

7. Macuahuitl
[imagetag]
Senjata yang satu ini digunakan bangsa Aztec untuk menangkap musuh atau korban hidup-hidup. Bentuknya seperti pedang dengan pisau cukur yang sangat tajam. Terdapat gerigi-gerigi tajam yang bisa merobek kulit.

8. Kpinga
[imagetag]
Suku Azande dari Nubia, Afrika memiliki senjata tradisional yang disebut kpinga. Penggunaannya seperti pisau lempar, panjangnya sekitar 22 inci dan memiliki tiga bilah pisau. Pisau yang mirip alat kelamin pria sebagai simbol kekuatan maskulin pemiliknya. Saat pemilik senjata ini menikah, biasanya kpinga dipersembahkan sebagai hadiah kepada keluarga istrinya.

9. Hook Swords
[imagetag]
Biarawan Shaolin di Cina Utara punya senjata yang sangat indah, artistik, namun mematikan. Panjang pedang ini kira-kira 4 hingga 6 meter.

10. Mere Club
[imagetag]
Suku-suku Maori di Selandia Baru menggunakan senjata ini yang berbahan dasar batu giok nephrite, untuk menusuk lawannya. Mere Club digolongkan sebagai senjata yang memiliki nilai spiritual tinggi. Setiap Mere Club memiliki nama tersendiri secara turun-temurun. Bahkan, mereka percaya ada kekuatan spiritual di dalamnya.

Sumber

Arkeolog Inggris Klaim Temukan Tambang Emas Ratu Bilqis


Seperti dimuat situs sains, Discovery.com, 15 Februari 2012, tambang emas Sang Ratu ditemukan tersembunyi di sebuah bukit di dataran Gheralta, utara Ethiopia. Sebuah lokasi tambang yang belum pernah di eksplorasi sebelumnya, di teritorial kerajaan Sheba yang pernah berkuasa selama 3.000 tahun.

Arkeolog dari Inggris mengklaim telah menemukan tambang harta karun milik Ratu Sheba, yang juga sohor dengan sebutan Ratu Bilqis dari Kisah Nabi Sulaiman yang tertera dalam sejarah Habeshan, Injil, dan Al Quran.

Ilustrasi Ratu Bilqis
Wikipedia Common
Ia diyakini  pemimpin kerajaan kuno Sheba. Wilayah kekuasaannya meliputi Ethiopia dan Yaman di era modern.


"Salah satu yang saya sukai dari arkeologi adalah, kemampuannya berhubungan dengan legenda dan mitologi. Fakta bahwa kami mungkin menemukan tambang Ratu Bilqis sangat luar biasa," kata  Louise Schofield, arkeolog sekaligus kurator museum Inggris, kepada The Observer.

Berdasarkan Perjanjian Lama, Ratu Sheba menempuh perjalanan panjang dari kerajaannya yang misterius untuk menemui Raja Sulaiman di Yerusalem. Ratu itu membekali diri dengan para pengiring, unta yang membawa muatan sarat rempah, emas, dan batuan berharga.

Bertemu dengan Sulaiman, Ratu Sheba terpukau dengan kebijaksanaan Sang Nabi, juga kemegahan kerajaannya. Sebelum pergi, ia memberi hadiah 120 talen emas, atau setara dengan 4,5 ton!

Legenda menyebut, ia melahirkan anak Sulaiman. Keturunannya, Menelik, menjadi raja-raja Abyssinia.

Schofield menemukan tambang kuno tersembunyi di balik batu 20 kaki yang diukir dengan gambar matahari dan bulan sabit. "Simbol dari negeri Sheba," kata dia.

"Saya merangkak di bawah batu, waspada dengan ular kobra yang disebut tinggal di sini, dan berjumpa dengan sebuah prasasti Bahasa Sheba, bahasa yang dipakai Sang Ratu."

Terkubur sekitar empat meter di bawah permukaan bukit dikelilingi oleh burung bangkai, terowongan menampilkan simbol tengkorak kuno di pintu masuknya. Menurut Schofield, itu adalah pahatan Sheba.

Ia menambahkan, keberadaan struktur tambang kuno itu tak disadari, meski faktanya, penduduk setempat mendulang emas di sungai yang ada di dekatnya.

Tak jauh dari lokasi tambang, arkeolog menemukan sisa-sisa kolom dan batu halus berukir yang mungkin adalah bagian dari sebuah kuil terkubur, yang  diyakini didedikasikan untuk Dewa Bulan Sheba. Situs dari medan peperangan, lengkap dengan tulang kuno, juga ditemukan di dekatnya.

Ukuran yang tepat dari tambang, yang pintu masuk terhalang oleh batu besar, belum ditentukan. Namun, uji yang dilakukan oleh seorang pencari emas mengarah ke dugaan, ada ruang luas di bawah tanah, dengan terowongan yang cukup besar untuk dilalui dengan berjalan kaki.

Penggalian situs besar-besaran akan dilakukan setelah Schofield mendapatkan sumber pendanaan yang diperlukan.

Sumber

Wanita Hamil Meringkik Seperti Keledai

Kebanyakan wanita hamil memang suka mengidam aneh-aneh, mulai dari makanan hingga benda-benda yang sulit untuk didapatkan. Tapi seorang remaja tiba-tiba saja bertingkah aneh, ia meringkik seperti keledai setelah dinyatakan hamil.

Cody Hagel dan KeledainyaSejak dinyatakan hamil 5 bulan yang lalu, Cody Hagel (18 tahun) yang sudah mengalami Sindrom Tourette mulai meringkik seperti keledai. Ia bisa mengeluarkan suara-suara mirip keledai lebih dari 30 kali dalam sehari.

Sebelum hamil, keluarganya mengatakan Cody juga sudah mengalami kondisi aneh Sindrom Tourette. Ia sering menggerak-gerakkan kaki dan menghentakkan kepala 10 hingga 20 kali sehari tanpa sadar sejak usia 14 tahun, namun kebiasaan ini tidak disertai dengan keanehan verbal (suara atau ucapan).

Dan setelah hamil, keanehan semakin menjadi-jadi setelah Cody sering meringkik, berteriak 'yes' dan 'haha' serta bergerak tanpa sadar seperti sebelum kehamilan.

Cody yang tinggal bersama ayahnya Dwayne dan ibunya Tanya di North Dakota, memang akrab dengan keledai karena mereka memiliki dua ekor keledai yang diberi nama Oliver dan Rachel.

"Ini terdengar akrab bagi saya, sehingga mungkin menjelaskan mengapa saya sudah mulai meniru itu. Saya punya teori sendiri mengapa hal ini terjadi," ujar Cody Hagel, seperti dilansir Dailymail, Rabu (15/2/2012).

Menurut para ilmuwan, kehamilan sering mengubah sifat Sindrom Tourette atau kadang-kadang malah menghilangkannya. Namun hingga sekarang belum ada ilmuwan yang yakin penyebabnya.

"Saya sudah mengalami Sindrom Tourette yang dimulai sejak masa pubertas dan saya pikir hormon kehamilan mungkin menjadi penyebab yang mengubah kebiasaan aneh saya. Ringkikan mulai cukup banyak segera setelah saya dinyatakan hamil," jelasnya.

Ini cukup membuat Cody malu. Untungnya keluarganya sangat pengertian dan tidak menganggap hal itu adalah hal yang aneh.

Sindrom Tourette adalah kelainan pada saraf yang berciri khas pengulangan (repetitif), stereotip, pergerakan yang tidak disengaja, dan biasanya disebut dengan saraf yang tidak sadar (tics). Sindrom Tourette terjadi pada orang-orang dari semua kelompok etnis.

Contoh anak sindrom Tourette terlihat dari sering mengedipkan mata, mengalami ketegangan leher, mengangkat bahu terus menerus, kedutan pada wajah, mendecak lidah, latah dengan mengeluarkan kata-kata yang didengarnya bahkan kata-kata kotor.

Sindrom Tourette merupakan bagian dari tics disorder. Sindrom ini berhubungan dengan tics, yaitu gerakan motorik dan vokalisasi yang berulang, tiba-tiba dan sering. Tics bisa terjadi jika seorang anak stres atau terlalu fokus pada suatu kegiatan seperti membaca atau menjahit.

Sumber

Sekolah Inggris Larang Pakai Bahasa Gaul

Sekolah hanya mengizinkan penggunaan bahasa Inggris yang baik dan benar


Sebuah sekolah di kota Sheffield, Inggris, Springs Academy, melarang siswanya menggunakan bahasa gaul selama berada di lingkungan sekolah. Sekolah hanya memperbolehkan penggunaan Bahasa Inggris yang baik dan benar kepada 1.100 siswa berusia 11 hingga 18 tahun tersebut.

Mengutip laman The Telegraph, larangan ini dilakukan demi prospek karier mereka di masa depan. Jika menggunakan Bahasa Inggris secara baik dan benar, maka para siswa akan berkomunikasi dengan baik selama wawancara kerja.
Ilustrasi Sekolah di Inggris
Ilustrasi Sekolah di Inggris

"Kami ingin memastikan bahwa anak muda ini tidak meninggalkan sekolah dengan nilai A hingga C di GCSE (General Certificate of Secondary Education) mereka, tapi juga peningkatan skill mereka secara keseluruhan," kata Kathy August, CEO United Learning Trust, institusi yang mengelola sekolah.

"Kami ingin memastikan siswa memiliki kepercayaan diri menggunakan bahasa Inggris yang standar. Bahasa slang tidak memberikan kesan baik ke orang yang mengucapkannya," tutur Kathy.

Dengan demikian, maka para siswa dilarang menggunakan kata "hiya" atau "see ya" dalam perbincangan mereka. Mereka diminta mengganti kata itu dengan "good morning" (selamat pagi) atau "thank you" (terima kasih).

Makin maraknya penggunaan jejaring sosial dan teknologi pesan pendek di ponsel memang menyebabkan kata-kata gaul itu lebih banyak digunakan. Karena keterbatasan kata bisa diatasi dengan kata-kata gaul yang cenderung pendek.

"Ini untuk pengetahuan mengenai bahasa apa yang pantas digunakan untuk pergaulan dan apa yang pantas digunakan di situasi formal," jelas August. "Sebenarnya tidak sulit menghentikan kebiasaan penggunaan bahasa slang."

Kathy August melanjutkan, ini dilakukan sebagai bagian dari etos sekolah, yaitu "(Budaya) jalanan ditinggal di luar gerbang sekolah". Selain bahasa, pemakaian seragam secara baik pun menjadi perhatian sekolah ini.

Mengancam Dialek


Namun, larangan ini dikritik oleh anggota parlemen dari South Yorkshire, Angela Smith. "Bagaimana sekolah mengawasi ini?" ujar mantan guru bahasa Inggris ini.

Lebih jauh, bahkan Smith menganggap pelarangan ini mengancam dialek setempat. "Siapa yang bisa membedakan slang dengan dialek? Ini jelas bisa menghancurkan kepercayaan diri siswa (berdialek) di sekolahnya."

Menurut Angela Smith, setiap manusia memiliki kesadaran untuk menempatkan diri dan menyesuaikan saat berbicara dengan lawan bicaranya.

Walau begitu, Kathy August membantah larangan ini merupakan ancaman terhadap dialek. Larangan ini, August menegaskan, hanya dimaksudkan untuk melarang penggunaan bahasa slang, bukan dialek.

Sumber

Apa Itu Ketindihan, Ini Jawabannya

Pernah terbangun dari tidur, tapi sulit bergerak ataupun berteriak? Tenang, Anda tidak sedang diganggu makhluk halus.
Berdasarkan ilmu medis, keadaan itu disebut sleep paralysis atau kelumpuhan tidur. Namun, banyak masyarakat menyebutnya 'erep-erep'. Masyarakat juga selalu mengaitkan kondisi ini karena ulah makhluk halus yang menindih tubuh kita.

Fenomena ini bisa terjadi pada siapa saja. Setidaknya orang akan mengalaminya sekali atau dua kali dalam hidupnya. Namun, Anda tak perlu khawatir, sleep paralysis biasanya tidak berbahaya.
tidur

Selama tidur, aktivitas dan otot-otot tubuh menjadi tidak bergerak, sehingga menyebabkan kelumpuhan sementara. Bahkan kadang-kadang kelumpuhan tetap ada setelah orang terbangun. Biasanya, kelumpuhan tidur diikuti dengan halusinasi. Orang yang mengalami kelumpuhan tidur merasa seperti dicekik, dada sesak, badan sulit bergerak dan sulit berteriak.

Ketika seseorang tidur, aktifitas otak mengalami dua hal berbeda, yang disebut tidur aktif atau REM (rapid eye movement) dan tidur non-REM.

Non-REM selama tidur akan menghasilkan gerakkan selagi Anda tidur, seperti berbicara dalam tidur atau berjalan ketika tidur. Sedangkan REM akan mempengaruhi denyut jantung, laju respirasi dan tekanan darah ketika tidur.

Secara psikologis, sleep paralysis berhubungan dengan tidur di tahap REM, dimana setelah mengalami tidur REM, mata terbuka namun paralysis tetap bertahan.

Biasanya hal ini mengakibatkan halusinasi. Sleep paralysis terjadi sekitar 2-3 menit. Setelah otak dan tubuh berhubungan kembali, penderita dapat menggerakkan tubuhnya kembali. Namun, memori dari sensasi yang mengerikan atau mimpi buruk biasanya dapat bertahan lama

Secara fisiologis, penyebab sleep paralysis belum diketahui secara pasti. Sejauh ini, para psikologis memberikan gambaran umum mengenai penyebab terjadinya sleep paralysis, seperti kebiasaan tidur menghadap ke atas, pola tidur tak tentu, stress, dan perubahan mendadak pada lingkungan atau lifestyle.

Sumber

Galileo Diadili Vatikan Pada 13 Pebruari 1633:

Pada 379 tahun yang lalu, seorang filsuf sekaligus pakar astronomi dan matematika Italia, Galileo Galilei, tiba di Roma untuk menjalani pengadilan oleh penguasa Gereja Katolik Roma (Vatikan). Dia menghadapi dua tuduhan bid'ah setelah membela teori Copernicus bahwa Bumi mengitari Matahari, bukan sebaliknya.

Lukisan Galileo Galilei diadili karya Cristiano Banti (Wikimedia Commons)
Menurut laman stasiun televisi The History Channel, pihak Vatikan di abad ke-17 gencar menindak para ilmuwan yang mengemukakan teori-teori yang dianggap bertentangan dengan doktrin gereja, termasuk dalam ilmu astronomi. Ilmuwan yang menyajikan teori yang bertentangan dengan doktrin gereja yang disusun Vatikan terancam hukuman mati. Situasi itulah yang populer disebut sebagai masa Inkuisisi.

Saat diadili oleh Vatikan, Galileo mengaku bersalah demi mendapat hukuman yang ringan. Maka pemimpin Vatikan saat itu, Paus Urban VIII, hanya menjatuhkan hukuman berupa tahanan rumah kepada Galileo. Dia pun menghabiskan hari-harinya di kediaman pribadi di Arcetri, dekat Kota Florence, hingga wafat pada 8 Januari 1642 di usia 77 tahun.

Putra seorang musisi, Galileo lahir di Kota Pisa pada 15 Februari 1564 dan berkuliah di universitas setempat untuk belajar ilmu medis. Kemudian dia fokus belajar ilmu filsafat dan matematika.    

Pada 1589, Galileo menjadi profesor di Universitas Pisa selama beberapa tahun dan namanya mencuat setelah menunjukkan riset bahwa kecepatan sebuah benda yang jatuh itu tidak proporsional dengan beratnya, seperti yang diyakini oleh Aristoteles.

Dari 1592 hingga 1630, Galileo menjadi profesor di Universitas Padua. Di situlah dia menciptakan teleskop yang bisa mengamati benda-benda di luar angkasa. Dia pun mendukung teori dari astronom Polandia, Nicolaus Copernicus, bahwa Matahari adalah pusat dari tata surya yang dikelilingi sejumlah planet, termasuk Bumi.

Teori itulah yang belakangan mengusik Vatikan, yang sempat meyakini bahwa Bumi adalah pusat jagat raya. Vatikan pun menerapkan larangan atas penerbitan buku-buku yang bertentangan dengan doktrin mereka, termasuk teori ilmiah. Bagi yang tetap menentang, mereka akan diadili dan terancam hukuman mati atau penjara.

Di masa kini, Galileo diakui sebagai ilmuwan yang telah memberi kontribusi besar bagi ilmu gerak dan astronomi. Karya-karyanya telah menginspirasi banyak ilmuwan, termasuk fisikawan terkemuka asal Inggris, Sir Isaac Newton. Pada 1992, Vatikan resmi mengakui kesalahan dengan menuduh Galileo sebagai bid'ah. 

5 Tips Mudah Menabung

Harga barang-barang kebutuhan pokok yang terus naik tanpa dibarengi kenaikan pendapatan bisa membuat anda makin kesulitan dalam menabung. Apalagi, Bank Indonesia (BI) baru saja menurunkan tingkat suku bungan acuan alias BI Rate menjadi 5,75%.

Itu berarti tingkat suku bunga tabungan kita di bank pun berpotensi diturunkan. Tapi jangan harap bunga kredit bisa turun, apalagi mencapai single digit alias di bawah 10%.

Dalam situasi seperti sekarang ini, anda harus lebih pintar lagi menyimpan uang, kalau bisa tanpa sadar anda bisa menabung secara otomatis. Berikut ini adalah lima tips untuk menyimpan uang tanpa anda sadari, seperti dikutip dari Investopedia, Jumat (9/2/2012).

1. Jalankan pilot otomatis anda

Salah satu trik untuk membiasakan diri dalam menambung adalah menempatkan simpanan di atas segala. Jadi, begitu tagihan bulanan datang, jangan langsung menyusun daftar yang harus dibayar. Tapi sisihkan sebagian uang untuk anda simpan terlebih dahulu.

Dengan begitu, setelah anda menyusun seluruh daftar tagihan dan menyiapkan uangnya, secara tidak sadar anda sudah punya uang untuk disimpan, kalau ternyata tagihannya tidak terlalu banyak. Tapi, jika ternyata tagihannya cukup banyak, anda bisa mengambil sebagian uang yang sudah anda simpan pertama kali.

Cara lain yang bisa dilakukan adalah meminta kepada bank anda, jika memungkinkan, untuk memisahkan sebagian uang anda ke akun terpisah setiap bulan setelah gajian. Dengan begitu, anda tidak akan sadar akan jumlah uang yang anda simpan meski jumlahnya sudah menggunung.

Jumlah yang harus disisihkan tidak perlu terlalu besar. Hanya dengan Rp 200 ribu per bulan, anda akan punya Rp 2,4 juta dalam setahun, tanpa anda sadari.

2. Simpan kembalian

Masih ingat waktu anda belajar menabung dari uang receh jaman masih bocah? Tidak ada salahnya untuk mengulang kembali kebiasaan ini. Mulailah dengan mengosongkan uang receh di dompet anda setiap akhir minggu, taruhlah di tempat yang sudah disiapkan.

Anda bisa melibatkan keluarga juga dalam melakukan tabungan kecil ini. Apalagi jika anda punya anak, kebiasaan menyimpan uang ini sangat bagus, karena si kecil akan menghargai uang meski itu nilainya kecil. Jika tabungannya mulai penuh, tukar uang receh di bank terdekat atau tempat penukaran uang lainnya.

Jika anda melakukan hal ini secara rutin, bukan tidak mungkin dalam satu tahun nilainya bisa menembus jutaan tanpa anda sadari. Dengan begitu, anda juga akan lebih menghargai uang recehan dibandingkan sebelumnya.

3. Jangan diingat-ingat kalau anda sudah naik gaji

Gaji anda naik? Selamat! Tapi, sebelum anda tidak berpikir waras dan ingin segera belanja sesuatu, sebaiknya anda tidak perlu mengingat-ngingat kalau anda baru saja naik gaji.

Sebaiknya anda masukan selisih gaji baru ini ke dalam tabungan seperti yang disebutkan dalam poin pertama tadi. Sehingga, uang yang anda sisihkan setiap bulan jumlahnya makin bertambah tebal.

Hal ini agak susah dilakukan jika gaji yang naik hanya rutin tahunan, tapi jika gaji yang naik karena promosi anda bisa leluasa mengatur tabungan anda. Akan lebih baik lagi jika selisih gaji baru tersebut bisa anda simpan untuk dana darurat atau bahkan dana pensiun.

4. Jalankan kebiasan

Jika akhirnya anda sudah selesai membayar cicilan mobil yang butuh waktu bertahun-tahun, jangan mulai cari kredit lain, tetapi tetap sisihkan uang yang sama untuk masuk langsung ke tabungan anda. Kebiasaaan kredit anda bisa diubah menjadi kebiasaan menabung.

Bahkan, anda bisa memasukan kredit ini ke tabungan otomatis yang sudah diminta kepada bank, seperti sudah disinggung pada poin awal tadi. Bayangkan anda masih punya utang untuk melunasi mobil, sehingga uang tersebut akan tersimpan dengan baik tanpa anda sadari.

5. Simpan 'Harta Karun'

Kita semua pasti pernah mengalami hal ini, menemukan uang di lokasi atau benda yang kadang kita lupa. Contohnya, seperti menemukan Rp 50 ribu di saku jaket lama, atau bahkan di ransel yang dulu dipakai untuk liburan. Jangan langsung anda habiskan 'harta karun' seperti ini, sebaiknya anda simpan baik-baik di tabungan anda. Anggaplah sebagai dana kejutan untuk tambahan tabungan.

Tapi jika anda masih tergoda untuk membelanjakan uang tersebut, ada baiknya dibagi dua saja, setengah untuk jajan, setengahnya lagi ditabung. Dengan begini, anda masih bisa menyiapkan dana untuk masa depan dan tetap bisa bersenang-senang dengan membelanjakan 'harta karun' tersebut.

Kesimpulan:

Menabung atau menyimpan uang tidak perlu dibuat sulit. Dengan beberapa tips ini, anda bisa menabung tanpa harus merasa terbebani, bahkan anda tidak akan sadar jumlahnya begitu besar hanya dalam waktu singkat.