Nenek 86 tahun Ini Pukau Penonton di Lomba Senam

Usia manula ternyata tidak selamanya bisa menghalangi seseorang untuk tetap fit dan melakukan berbagai kegiatan yang membutuhkan kekuatan dan kelenturan otot, termasuk senam gymnastic.

Hal tersebut telah dibuktikan dengan baik oleh Johanna Quaas. Di usianya yang telah menginjak ke-86 tahun, sang nenek masih mampu tampil di kejuaraan senam gymnastic di Jerman.

Dalam kompetisi Cottbuss World Cup 2012 yang diadakan di Cottbuss, Jerman, Johanna berhasil memukau publik dengan mempertontonkan aksinya melompat dan berputar di atas lantai (lihat videonya di sini)dan palang senam (lihat videonya di sini) dengan lincah.

Saat ini, aksi yang telah divideokan dan diunggah ke dalam YouTube itu juga menuai reaksi positif oleh para pengguna Internet. Setidaknya, hingga berita ini diturunkan, video tersebut telah mendapatkan lebih dari 1,7 juta klik di Youtube.

Saat ditanya oleh wartawan, Johanna mengaku telat menjadi atlit senam karena dia memulai di usianya yang ke-30. Akan tetapi hal tersebut tidak menghalangi prestasinya dengan mengoleksi 11 trofi juara senam Gymnastik di Jerman.


Kini dengan kondisi rambutnya yang telah memutih, Johanna mengaku tetap melakukan latihan senam untuk bersenang-senang dan telah berhenti berpartisipasi dalam kompetisi reguler.

"Saya ingin memberikan kesempatan untuk yang lain. Untuk tampil melawan mereka yang berada di usia 70-an tidak menyenangkan lagi bagi saya," ungkapnya kepada MDR Television dan dikutip oleh MSNBC.


 

Sumber

Post a comment

  1. wah,benar2 hebat itu nenek :D, Oh iya min apakah Pesarta lomba senamnya ada ketentuannya atau bebas? trus apakah juga wajib pakai baju senammin?

    BalasHapus

:ambivalent:
:angry:
:confused:
:content:
:cool:
:crazy:
:cry:
:embarrassed:
:footinmouth:
:frown:
:gasp:
:grin:
:heart:
:hearteyes:
:innocent:
:kiss:
:laughing:
:minifrown:
:minismile:
:moneymouth:
:naughty:
:nerd:
:notamused:
:sarcastic:
:sealed:
:sick:
:slant:
:smile:
:thumbsdown:
:thumbsup:
:wink:
:yuck:
:yum:

Next Post
Posting Lebih Baru
Previous Post
Posting Lama