Unik

Batu-Batu Terunik di Dunia


Bicara tentang batu, rasanya sangat tidak ada yang luar biasa, karena benda yang satu ini bisa dengan mudah kita jumpai di mana saja dan kapan saja di kehidupan kita sehari-hari. Tapi bagaimana kalau yang akan kita bicarakan merupakan batu-batu yang sangat menakjubkan di dunia, yang menjadi sangat terkenal dan bahkan menjadi misteri karena memiliki sesuatu yang unik, aneh di dalamnya.

Seperti batu-batu di bawah ini yang saya yakin akan membuat kamu terkagum-kagum ketika melihat dan membacanya. Terlebih lagi kalau bisa mengunjunginya dan melihatnya secara langsung. Oke, mari kita mulai mengungkap satu-persatu Batu-batu Paling Unik, Aneh, Ajaib dan Misterius di Dunia:

Kepala Ratu (Queen’s Head, Taiwan)

Batu Paling Unik, Aneh, Ajaib dan Misterius Di Dunia

Formasi batu ini terletak di Yehlia Geopark, Taiwain - merupakan area bentukan alam yang tidak biasa dari batu pasir dengan batu gamping yang telah diukir oleh angin dan erosi laut. Proses erosi meninggalkan pilar menarik dan jamur berbentuk formasi yang tersebar di seluruh situs. Banyak dari mereka memiliki nama menarik seperti Kepala Ratu atau Queen's Head (bentukan paling terkenal berbentuk seperti Ratu Nefertiti). Ada juga yang menyebutnya kepala naga, peri, dsb.

Kissing Rock, Pacific Grove California

Batu Paling Unik, Aneh, Ajaib dan Misterius Di Dunia

Meskipun ada banyak batu yang dijadikan sebagai tempat para remaja untuk berciuman,  tapi khusus di tempat ini "kissing rock" bukan hanya orang-orang yang datang untuk berciuman, tetapi batu itu sendiri sedang saling berciuman :D.

Batu ini ditemukan di sepanjang garis pantai di Pacific Grove California, itu adalah lengkungan granit yang dramatis di mana dua batu bertemu dan terlihat seperti pasangan sedang berciuman.

Disebut "Kissing Rock" sejak zaman Victoria, dan itu adalah tujuan wisata populer bagi pria dan wanita yang sedang kasmaran untuk datang dan mengambil foto. Sepertinya akan sangat menyenangkan berfoto berdua di sana sambil berciuman, hehe... 

Situs ini resmi ditunjuk sebagai "Kissing Rock" pada 1 April 1970 dan Majalah "Life Magazine" dalam sebuah tulisannya, menyebut "Pacific Grove tempat paling romantis di Amerika!"

Pasabag, Turki


Batu Paling Unik, Aneh, Ajaib dan Misterius Di Dunia
Pilar-pilar yang luar biasa terletak di Lembah Pasabag, Turki disebut  cerobong asap atau cerobong peri. Mereka terbentuk dari batuan vulkanik lunak yang terkikis lebih dari 30 juta tahun. Beberapa pilar batu terlihat seperti tiga jamur dan yang lainnya berbentuk topi. Seorang pertapa bernama Saint Simeon tinggal dalam pengasingan di atas cerobong asap seperti ini di abad ke-5. Masih ada sebuah gereja kecil yang didedikasikan untuk St Simeon di sana.

Three Rondavels, Afrika Selatan


Batu Paling Unik, Aneh, Ajaib dan Misterius Di Dunia
Three Rondavels berlokasi di Blyde Canyon (merupakan yang terdalam ketiga di dunia), di Afrika Selatan. Batu-batu besar dengan ujung membulat ini dianggap sebagai inspirasi pada rumah atau pondok-pondok penduduk asli, yang dikenal sebagai rondavels. Lanskap ini diperkirakan telah mengilhami setting dalam Lord of the Rings yang dibuat oleh JRR Tolkien.

Devils Tower, Amerika Serikat


Batu Paling Unik, Aneh, Ajaib dan Misterius Di Dunia
Devils Tower merupakan Monumen Nasional Pertama di Amerika. Dikenal juga dengan sebutan Bears Lodge, itu adalah situs sakral bagi orang-orang suku Indian Amerika. Devils Tower terbentuk sekitar 60 juta tahun yang lalu yang berasal dari lava dari letusan sebuah gunung berapi. 

The Giant's Causeway, Irlandia Utara, Inggris


Batu Paling Unik, Aneh, Ajaib dan Misterius Di Dunia
Giant's Causeway adalah area seluas 40.000 kolom basal yang saling berhubungan yang dibentuk dalam sebuah letusan vulkanis kuno 5-60 tahun lalu. Giant's Causeway ini telah terdaftar sebagai Situs Warisan Dunia UNESCO.

Perce Rock, Kanada


Batu Paling Unik, Aneh, Ajaib dan Misterius Di Dunia
Perce Rock (dari bahasa Perancis Rocher Perce, "menusuk batu karang") adalah sebuah pulau dan formasi tebing yang terjal di Teluk Saint Lawrence tidak jauh dari Semenanjung Gaspé di Quebec, Kanada. Tumpukan batu kapur dengan panjang 433m, lebar 90m dan tinggi 88m pada titik tertingginya. Formasi ini mendapatkan namanya dari sebuah lengkungan kecil yang terletak di bagian bawah. Lengkungan hanya dapat dikunjungi selama empat jam pada waktu air laut surut. Di foto lubangnya memang terlihat kecil tapi aslinya cukup besar.

James Bond Island, Thailand


Batu Paling Unik, Aneh, Ajaib dan Misterius Di Dunia
Awalnya dikenal sebagai Ko Tapu (Nail Island), pulau ini menjadi terkenal setelah ditampilkan dalam sebuah film James Bond tahun 1974 (busyet, belum lahir gue) "The Man with Golden Gun". Ko Tapu merupakan monolit berbatu sekitar 20m tingginya dan terletak di Phang Nga Bay, yang dikenal karena formasi batu yang indah itu.

Ergaki Hanging Rock, Rusia


Batu Paling Unik, Aneh, Ajaib dan Misterius Di Dunia
Pegunungan Ergaki terletak di Central Siberia, Rusia dan di sanalah terdapat Hanging Rock. Hanging Rock merupakan blok batuan besar dari batuan granit-syenite dengan bobot 10 ton dengan volume 30m kubik yang terletak di atas salah satu puncak pegunungan Ergaki itu. Batuan ini menjadi sangat menarik karena berada di tepi ketinggian dan seolah-olah hendak terjatuh ke bawah, lihat deh gambarnya.

Externsteine - Germany


Batu Paling Unik, Aneh, Ajaib dan Misterius Di Dunia
Externsteine​​, biasa disebut sebagai "Stones of the Egge" atau ada juga yang menyebutnya "Star Stones", adalah serangkaian pilar-seperti formasi batu yang menjulang tinggi, lebih tinggi dari hutan di sekitarnya. Externsteine​​ tidak cuma dianggap sebagai peninggalan geologi namun juga dikenal sebagai Palaeolithic kuno yang sakral, sebagai tempat persembahan, penentuan kalender astronomi, dan lokasi tiang berhala kudus yang dikenal sebagai "Irminsul".

Los Frailones or Stone Monks in Cumbe Mayo


Batu Paling Unik, Aneh, Ajaib dan Misterius Di Dunia
Los Frailone berada pada ketinggian 11.000 meter di atas laut di Dataran Tinggi Peru. Dibangun oleh peradaban masyarakat pra-Inca yang maju sekitar 1500 SM dan dianggap sebagai salah satu struktur tertua buatan manusia di Amerika Selatan.

Horca del Inca


Batu Paling Unik, Aneh, Ajaib dan Misterius Di Dunia
Horca del Inca, yang berarti Gallows (tiang gantungan) dari Inca, nama ini diberikan oleh orang-orang Spanyol saat mendarat di Amerika Latin. Sebenarnya, Horca del Inca adalah pra-Inca observatorium astronomi, yang dibangun pada abad 14 oleh orang-orang Chiripa. Sisa-sisa Horca del Inca sebenarnya adalah bagian dari tujuh struktur trilithic, diposisikan untuk mempelajari matahari, bulan dan bintang-bintang di atas Danau Titicaca.

Batu Melayang di Palestina

Batu Paling Unik, Aneh, Ajaib dan Misterius Di Dunia

Kamu pernah mendengar tentang cerita batu melayang atau batu mengapung di Palestina? Kalau iya, dan kamu percaya, maka di sini saya beritahu bahwa cerita itu bohong. Foto di atas hanyalah rekayasa, karena sebenarnya batu tersebut tidak melayang melainkan ada batu penyangga kecil-kecil di bawahnya. Tapi meskipun begitu keberadaan batu ini cukup unik dan menakjubkan.

Uluru Alice Springs, Australia

Batu Paling Unik, Aneh, Ajaib dan Misterius Di Dunia

Batu yang bisa berubah warna mengikuti cuaca, kadang orange, hitam, biru dll. Ini adalah bagian dari mitologi suci penciptaan suku Aborigin di Australia. Uluru dianggap sebagai salah satu keajaiban besar dunia dan salah satu ikon yang paling terkenal di alam Australia. Ini mirip seperti Piramida Besar di Mesir.

Hyden, Australia

Batu Paling Unik, Aneh, Ajaib dan Misterius Di Dunia

Gelombang batu seperti ombak ini diyakini oleh para peneliti sudah ada sekitar 2.700jt tahun yang lalu. Batuan Hyden ini terletak 339km di sebelah timur kota Perth, Australia Barat di Shire Kondinin. Lihat bentuknya, alam memang menakjubkan!!! 

Batu Berjalan di California


Batu Paling Unik, Aneh, Ajaib dan Misterius Di Dunia
Belum ada penelitian lebih mendalam tentang batu ini. Yang jelas batu berjalan ini menjadi salah satu misteri yang paling menarik dari Death Valley National Park, tepatnya di danau kering Racetrack Playa, California-AS. Batu berjalan itu dapat ditemukan dengan mudah di permukaan Playa dengan jejak panjang di belakangnya.

Pantai Air Manih, Minangkabau - Indonesia

Batu Paling Unik, Aneh, Ajaib dan Misterius Di Dunia
Konon batu ini adalah seorang anak yang dikutuk oleh ibunya, karena durhaka. Ini adalah legenda yang sangat terkenal di Indonesia, dimana seorang anak miskin yang merantau dan menjadi saudagar kaya kemudian pulang ke daerahnya dan tidak mau mengakui ibunya yang miskin. Anak itu dikenal sebagai Malin Kundang yang kemudian dikutuk oleh ibunya menjadi batu.

5 Rumah Sakit di Dunia yang Palig Berhantu

Sudah banyak cerita-cerita seram tentang rumah sakit yang beredar. Dan nyaris semuanya bikin merinding. Tetapi, kalian pasti belum pernah membaca lima kisah seram berikut ini. Yang dikemas dan dikumpulkan dari beberapa rumah sakit di dunia. Yang kabarnya, bahkan orang sakitpun enggan tinggal lama di sana. 

Rumah Sakit Taunton, Massachusetts

Rumah sakit ini dibangun tahun 1854 sebagai rumah sakit jiwa, yang lokasinya cukup terasingkan. Di sana, pernah dirawat seorang pasien yang merupakan pembunuh serial. Ia mengaku telah membunuh setidaknya 31 orang saat bekerja sebagai suster. Adalah Jane Toppan, yang kemudian dianggap menderita penyakit jiwa dan dirawat di sana hingga akhir hidupnya.
Rumor mengatakan, bahwa di sana juga ada seorang dokter gila yang akan memaksa dokter sejawat atau suster lain untuk melakukan ritual setan apabila tidak menuruti perintahnya. Di sana pula seringkali pasien serta staff melihat penampakan shadow man, sosok hantu yang sering muncul dari balik dinding dan hanya terdiam memandang pasien.
Hmmm… setidaknya shadow man ini menjadi teman bagi para pasien di sana. Tetapi, tetap saja ia sosok menakutkan bagi para staff.

Rumah Sakit Royal Hope Florida

Rumah Sakit Royal Hope Florida berlokasi di mantan rumah sakit militer, yang dulunya berdiri di tahun 1784 – 1821. Kemudian, rumah sakit tersebut dihancurkan, dan replikanya dibangun di lokasi lain.
Dan setelah dibangun menjadi rumah sakit Royal Hope, banyak kejadian mengerikan di rumah sakit ini. Mirip seperti yang terjadi di film Poltergeist, namun ini adalah kisah nyata, bukan sekedar adegan film semata.
Bahkan, rumah sakit ini menjadi salah satu tempat terhoror di Florida seperti dikutip dari apakabardunia.com.
Kabarnya, ternyata di bawah rumah sakit tersebut, banyak pasien terkubur dan berbaring di bawahnya. Karena mati akibat menjadi korban perang, mereka adalah arwah penasaran dan masih doyan mengganggu kehidupan di dunia. Bahkan beberapa pasien yang berbaring di ruang operasi pernah terbangun gara-gara peralatan di sana terbang dan bergerak sendiri. Beberapa orang lain melihat bagaimana tempat-tempat tidur terangkat dan kembali ke tanah saat mereka lewat.

Sanatorium Tranquille, Kanada

Berlokasi di dekat danau di Kanada, Sanatorium ini dulunya adalah peternakan sebelum si pemilik mengubahnya menjadi rumah sakit untuk penderita TBC. Lokasi ini benar-benar menjadi rumah sakit pada tahun 1907, dan telah menampung ribuan pasien sejak itu. Namun, tiba-tiba pada tahun 1950, sanatorium ini ditutup.
Menurut gosip yang beredar, mendadak seluruh pasien dan staff di sana hilang secara misterius. Dan kemudian sanatorium ini memang menjadi lengang tanpa tanda kehidupan manusia di sana.
Beberapa paranormal pernah mencoba mendatangi lokasi ini, dan mereka menemukan perasaan sedih serta suhu yang tiba-tiba turun drastis. Terdengar suara-suara aneh, serta suara jeritan suster perawat yang dibunuh oleh pasiennya sendiri.
Hingga sekarang, sanatorium Tranquille masih menyisakan misteri yang sangat besar. Misteri hilangnya pasien dan seluruh staff di sana.

Rumah Sakit Jiwa Sai Ying Pun, Hong Kong

Berlokasi di Hong Kong, rumah sakit jiwa ini dibangun tahun 1892 silam. Kabarnya, rumah sakit ini dibangun di area para hantu, karena banyak kejadian aneh sering terdengar di seputar area ini.
Rumornya, rumah sakit jiwa ini menjadi asrama pusat para suster yang bekerja saat Perang Dunia II pecah. Kemudian, wilayahnya diperluas lagi dan menjadi tempat eksekusi bagi prajurit Jepang.
Mulai menyediakan fasilitas rumah sakit jiwa sejak tahun 1947, dan dilaporkan banyak kejadian seram di sana. Mulai dari wanita yang menangis dan berteriak-teriak histeris, suara jejak langkah di dalam gedung, penampakan kepala manusia di lantai, yang kemudian dalam beberapa detik berubah menjadi api, dan hal-hal menyeramkan lainnya.

Rumah Sakit Nocton, Inggris

Dulunya, rumah sakit ini merupakan tempat tinggal seorang bangsawan kaya raya. Hingga Perang Dunia I meletus, kemudian orang Amerika mengambil alih tempat ini untuk menjadi sebuah penampungan bagi para prajurit yang terluka.
Rumah ini kemudian masih dipakai sebagai rumah sakit militer hingga Perang Dunia II. Merawat berbagai kasus prajurit yang terluka. Kemudian gedung ini sempat diabaikan dan ditinggalkan hingga tahun 1995, sebelum diaktifkan lagi menjadi rumah sakit Nocton.
Konon, di sana ada beberapa hantu yang seringkali muncul dan mengganggu pasien maupun staff di sana. Ada sosok hantu gadis yang selalu menangis karena mati setelah diperkosa anak bangsawan pemilik rumah. Ada pula hantu yang muncul hanya jam 4.30 pagi dan tiba-tiba menangis di dekat ranjang. Banyak pasien pernah mengalami kejadian misterius saat dirawat di sana. Pun demikian, hingga saat ini rumah sakit ini masih menerima pasien.

Sumber

7 Hal Tergila Saat Terjadi Operasi Medis

Operasi adalah sebuah prosedur pembedahan dalam kedokteran. Ketika seorang pasien mengalami sebuah masalah atau penyakit dalam tubuhnya, maka jalur operasi memang kerap dipilih sebagai penyelesaian masalah. Lantaran membedah tubuh seseorang, maka ketelitian dan konsentrasi tinggi sejatinya terjadi bagi para dokter dan perawat yang terlibat. Namun yang namanya manusia, terkadang ada saja hal-hal konyol dan aneh yang mereka alami.

Berikut adalah 7 Hal Paling Gila Yang Terjadi Saat Operasi seperti yang dilansir Oddee, cari tahu yuk :

1. Terbakar Saat Operasi


Pada tahun 2005, Rita Talbert menjalani sebuah operasi sederhana untuk memperbaiki tiroidnya. Namun dia malah terbangun seminggu kemudian dalam perawatan intensif dan merasakan sakit serta kengerian saat melihat wajahnya di cermin. Dagunya sudah menghilang, hidungnya rusak dan bagian mulutnya meleleh. Kendati menjalani belasan operasi konstruksi wajah, Rita masih mengalami kesulitan untuk makan, minum dan bernafas.

Dokter lalu menjelaskan jika terjadi insiden saat operasi tiroid Rita. Di mana alat electrosurgical memicu oksigen di dalam masker sehingga menimbulkan kebakaran yang menghancurkan wajahnya. Namun rupanya kasus yang dialami Rita ini bukan yang pertama kali terjadi. Ada 550 - 650 pasien setahunnya yang mengalami insiden kebakaran saat operasi.

2. Ukir Perut Pasien


Mungkin dokter bernama Alan Zarkin ini memiliki bakat menjadi seniman. Ya, seperti yang kamu tahu jika seniman kerap kali memberikan inisial terhadap setiap hasil karyanya. Nah, karena Alan adalah seorang dokter, maka dia mengukir tanda namanya di perut pasien.

Tak ada yang menduga jika Alan mengukir inisial namanya di perut seorang pasien usai menjalani operasi. Namun sang pasien rupanya tidak suka. Dia merasa dilecehkan karena ukiran inisial Alan itu seakan bekas luka di perutnya. Sang pasien pun menggugat rumah sakit dan Alan si dokter Zorro dengan ganti rugi USD 5,5 juta (Rp 66,9 miliar).

3. Dokternya Pergi


Semenjak tahun 2013, Silvino Perez berada dalam kondisi vegetatif karena komplikasi akibat operasi bedah jantung terbuka. Keluarga Perez bersikeras si ahli radiologi, dokter Parvaiz Chaudhry di Fresno Community Regional Medical Center. California, meninggalkan lokasi sebelum operasi Perez selesai dilangsungkan demi menghadiri jamuan makan siang dan membiarkan rongga dada Perez terbuka begitu saja.

Lalu kemudian muncul komplikasi dan jantung Perez berhenti berdetak. Sang dokter langsung kembali ke ruang operasi demi menyelamatkan Perez, tetapi kerusakan sudah terlalu jauh. Hingga akhirnya Perez tak pernah bangun lagi sampai saat ini.

4. Live Tweet Operasi



Biasanya sih yang namanya live tweet itu melaporkan sebuah konser musik atau event penting lainnya. Nah, kalau live tweet operasi bedah bagaimana dong? Itulah yang dilakukan rumah sakit Houton's Memorial Hermann pada 9 Mei 2012. Dimana mereka melakukan live tweet operasi bedah otak yang dipimpin ahli bedah terkemuka di bidang tersebut, dokter Dong Kim.

Sang pasien yang tidak diberitahu identitasnya, didiagnosa menderita tumor setelah mengalami kejang. Kim dan tim bedahnya menggunakan seperangkat teknologi yang mampu mencari titik tumor di otak pasien. Gilanya, seluruh proses operasi itu difoto dan diposting begitu saja di jejaring sosial. Bahkan para dokter sempat menjawab berbagai pertanyaan pasien. Euwh. Gila.

5. Tetap Bernyanyi


Seorang penyanyi asal Ghana, Alama Kante, tetap bernyanyi saat menjalani operasi pengangkatan tumor dari tenggorakannya. Alama tampak santai bernyanyi kendati kondisi kritis. Mengapa bisa begitu, karena dia rupanya dihipnotis agar tidak kehilangan pita suara saat operasi berjalan. Bahkan saat operasi, Alama cuma diberi bius lokal demi menghilangkan rasa sakit.

Dalam rekaman video yang ada, Alama terlihat tetap saja bernyanyi kendati tim dokter sedang mengangkat tumor di tenggorokannya. Tumor itu berada di kelenjar paratiroid, dan karena bernyanyi selama masa kritis itu, ahli bedah sukses menyelamatkan pita suaranya.

6. Malah Main Biola


Pemain biola Naomi Elishuv mengubah operasi bedah otak yang dia jalani menjadi bak konser mini dirinya. Wanita yang menjadi anggota Nasional Simfoni Orkestra Lithuania ini sudah didiagnosis menderita tremor esensial di otak dan terpaksa berhenti bermain biola sejak 20 tahun silam. Pada 9 September 2013, Naomi menjalani operasi di pusat medis Tel Aviv Sourasky untuk menekan gejala tremor otaknya.

Para ahli bedah memasukkan alat pacu jantung ke dalam daerah bermasalah di otak Naomi untuk mengatur getaran melalui arus listrik. Ahli saraf fungsional tempat itu yakni Yitzhak Fried memang meminta Naomi untuk tetap bermain biola agar para dokter yang terlibat dalam operasi bedah itu bisa memantau rangsangan yang tepat di otak sampai tremor itu menghilang.

7. Posting Organ ke Sosial Media


Pada Oktober 2014, seorang mahasiswi keperawatan asal Rusia menghadapi teguran keras karena memposting foto dirinya memegang organ tubuh manusia. Organ itu milik pasien operasi dan dia dianggap menghina sang pasien di jejaring sosialnya.

Mahasiswi berusia 20 tahun bernama Gulnaz Yalalova itu memposting foto dirinya memegang sebuah limpa serta melecehkan bagian operasi pasien. Bahkan dia sempat menghina seorang pasien remaja di sebuah rumah sakit di Kazan, 500 mil sebelah timur Moskow. Dianggap tidak cocok untuk profesinya, Gulnaz kini sepertinya harus mengubur impiannya menjadi perawat.

Sumber

Legenda Jembatan Emily yang Sangat Angker

Legenda Jembatan Emily Yang Angker

Jembatan Emily yang  berlokasi paling angker di dunia. Jembatan ini biasanya disebut Jembatan Gold Brook yang terletak dibagian Stowe Vermont. Namun ada seputar kisah seram yang membuat jembatan ini bernama Jembatan Emily.

Dikatakan Emily adalah seorang wanita yang mati di jembatan tersebut. Ada berbagai keterangan tentang kematiannya, sehingga menyisakan banyak mitos dan misteri tentang Jembatan Emily ini.

Ada yang mengatakan bahwa Emily adalah seorang wanita yang jatuh hati pada seorang pria, namun perjalanan cintanya tak direstui oleh orang tuanya. Akhirnya ia menunggu kekasihnya itu di jembatan tersebut untuk kawin lari. Tetapi sang kekasih tak kunjung datang, merasa dirinya dicampakkan, Emily pun tewas menggantung dirinya di sana.

Dalam cerita lain, Emily kabarnya adalah wanita yang akan menikah. Pada hari pernikahannya, ia menikah dengan menggunakan gaun warna merah. Namun sang mempelai pria tak kunjung datang, membuat Emily sedih dan menaiki kereta kuda keluarganya sendirian dengan kecepatan tinggi. Kabarnya karena tak sanggup mengendalikan kereta kuda itu, Emily pun terjatuh bersama kuda-kudanya dan tewas di sana.

Misteri kematian wanita bernama Emily terungkap ketika seorang pelajar bermain di jembatan dengan papan huruf susun. Tanpa digerakkan, papan itu membentuk tulisan bernama Emily. Hal ini terjadi pada tahun 1968.

Apapun kisah tersebut, jembatan ini seolah menjadi tempat bernaungnya sebuah penantian yang belum berujung dan harapan yang hancur. Emily dengan penantian dan kekecewaannya seakan masih tinggal di jembatan ini dan menghantui siapapun yang melewati jembatan Gold Brook.

Kabarnya ada yang pernah melewati jembatan ini dan mendengar suara, disentuh, atau bahkan dicakar oleh Emily. Penunggu jembatan ini seolah mengandung kemarahan, sehingga sering mengganggu siapapun yang ada di sekitar situ. Bahkan seringkali penduduk sekitar atau orang yang lewat mendengar suara aneh seperti suara kereta kuda terbentur, suara teriakan, langkah kaki dan sebagainya.

Ada pula yang mengatakan bahwa sebaiknya pasangan tidak berlama-lama di sana, atau bahkan tak perlu lewat di sana. Emily kabarnya tak suka dengan pasangan yang melewati jembatan itu karena kisah cintanya sendiri hancur berkeping-keping.

Bila Anda sempat berkunjung ke jembatan ini pukul 12:00 siang sampai jam 03:00 pagi hari, pastikan Anda bersama banyak teman dan tidak melakukan hal-hal aneh agar tidak diganggu. Karena pada jam itulah Emily biasanya akan menghantui Anda.

Sumber

Payudara Super Wanita Ini Hampir Membunuh Suaminya


Sebagian besar wanita senang memiliki payudara besar karena menganggap hal itu membuat mereka terlihat lebih seksi. Tetapi, tentu bukan payudara yang terlalu besar. Bayangkan saja, jika memiliki payudara berukuran 40MMM tentu akan sangat menyulitkan, bukan?Namun, hal itulah yang dialami oleh wanita asal Inggris, Claire Smedley.
Karena payudaranya yang super besar, dirinya pernah hampir membunuh kekasihnya saat bercinta. Akibat peristiwa tersebut, ia pun harus merelakan sang kekasih memutuskan untuk meninggalkannya.
Seperti yang dikutip dari Solopos.com, Claire mengklaim dirinya adalah wanita yang memiliki payudara terbesar di Inggris dengan bobot masing-masing payudaranya mencapai 15 kg. Akibat besarnya payudara yang dimilikinya, ia pernah mencelakakan pasangannya saat bercinta dengannya.
Kini ia memutuskan kembali ke pelukan mantan suaminya. Namun, ia mengaku harus ekstra hati-hati untuk bercinta. Apalagi ia mengaku jika dirinya memiliki gairah yang tinggi dalam bercinta. Dalam sehari ia mengaku bisa meminta bercinta hingga lima kali.
Claire menduga bahwa penyebab besarnya payudara yang ia miliki adalah lantaran tingkat esterogennya yang tinggi sehingga membuatnya selalu merasa ingin bercinta. Namun saat berkonsultasi dengan dokter, ternyata dokter pun tak memberikannya solusi atas masalah yang dialaminya.
“Saya membaca di Internet bahwa tingkat esterogen yang tinggi bisa membuat payudara membesar, jadi saya kira itulah penyebabnya,” duga Claire.



5 Kisah Mualaf Paling Fenomenal di Dunia

Mualaf, Mereka mengubah keyakinan dulu menjadi sepenuhnya memeluk Islam dan mengakui keesaan Tuhan. Di tengah caci maki banyak kalangan terhadap agama dibawa Nabi Muhammad, Islam justru berkembang cukup pesat. Bahkan beberapa waktu lalu di surat kabar the Daily Mail, Islam bakal menjadi agama utama di Inggris satu dekade lagi.


Anda beragama Islam diajak mengenal Kisah mualaf yang sangat inspiratif. Mereka datang dari latar belakang berbeda dengan satu tujuan, menjalankan kehidupan sesuai perintah Allah SWT termaktub dalam kitab sucinya Al-Quran.

Dilansir dari berbagai situs dan surat kabar yakni dailymail.co.uk, the Guardian, dan sebagainya. Berikut 5 Kisah Mualaf Paling Terkenal Di Dunia :



1. Bilal Philips, mualaf mampu Islamkan 3.000 tentara Amerika


http://thesubmission.files.wordpress.com/2010/06/bilal.jpg






Abu Ameenah Bilal Philips bernama asli Dennis Bradley Philips. Dia berdarah Jamaika namun masa kecilnya dihabiskan di Kanada. Perjalanannya mengenal Islam menarik untuk disimak.


Sebelum menjadi muslim, Philips menganut musik dan cinta sebagai agamanya. Dibesarkan dalam kultur musik Jamaika kental membuat ia memilih menjadi gitaris. Di kesengsem Jimi Hendrix dan Bob Marley. Saat berkuliah di Universitas Simon Frasier, Kota Vancouver, Kanada, dia kerap ngamen di klub dan kafe mempertontonkan kemahirannya bermain musik.

Bermain musik memberikan kesempatan pria kelahiran Jamaika, 6 Januari 1946, ini menjelajah ke berbagai negara, termasuk Malaysia dan Indonesia pada 1960-an. Di dua negara berpenduduk mayoritas Islam ini, Philips mulai tertarik mempelajari agama Nabi Muhammad.

Balik ke negaranya pada 1972, lelaki berjanggut ini memutuskan mempelajari Islam secara intensif. Dia kerap berdiskusi dengan para cendekiawan muslim dan mempelajari buku-buku agama rahmatan lil alamin ini. Tak perlu waktu cukup banyak, beberapa bulan kemudian Philips mengucapkan dua kalimat syahadat, tanda sumpah serta pengakuan keesaan Allah dan Rasulullah sebagai utusanNya.

Setelah menjadi muslim, Philips memutuskan berhenti menjadi musikus dan mempelajari agama barunya lebih dalam. Dia mengaku tidak nyaman lagi bermusik. "Menjadi artis rentan terhadap perilaku dilarang Allah seperti obat-obatan, seks bebas, perempuan, dan pergaulan salah. Saya tidak mau seperti itu lagi," ujarnya.

Dia kembali bersekolah dengan mendaftarkan diri ke jurusan studi Islam di Universitas Islam Madinah, Arab Saudi. Alasannya, dia ingin belajar Islam dari sumber klasik di kota-kota bersejarah dan bukan budaya prakteknya. "Beda lingkungan akan berbeda menerjemahkan Islam," kata Philips.

Kelar di Universitas Madinah, Philips terus belajar. Kali ini dia mendaftar program master di Universitas Riyadh. Selain berkuliah, dia juga nyambi menjadi pembawa acara Why Islam di Channel Two, stasiun televisi milik pemerintah Saudi. Acara seputar wawancara dengan para muallaf dari berbagai latar
belakang dan ketertarikan mereka mempelajari Islam. Dengan membawa acara itu, Philips mengaku imannya semakin kuat. Tak cuma menjadi presenter, dia juga menulis buku, antara lain Poligami dalam Islam dan Prinsip Dasar Iman dalam Islam.


Kelar kuliah S2 pada 1990-an, Philips bekerja di departemen agama markas besar Angkatan Udara Arab Saudi di Ibu Kota Riyadh. Kala itu Perang Teluk tengah berkecamuk. Irak menginvansi ke Kuwait karena menolak menghapus utang luar negeri negeri Saddam Hussein itu. Posisi Kuwait kewalahan dan meminta bantuan ke Amerika Serikat. Negara adidaya itu mengirimkan pasukannya dan membuat pangkalan di Arab Saudi.

Ketika tentara Amerika bermarkas di Negeri Petro Dollar itu, Philips kebagian memberikan materi tentang Islam kepada mereka. Ini penting untuk mengajarkan pengetahuan benar Islam bukanlah agama menyukai kekerasan. Hasilnya, sekitar tiga ribu serdadu Amerika masuk Islam.

Selepas Perang Teluk, Philips dikirim ke Amerika untuk mendampingi para tentara muallaf itu. Dia mendapat bantuan dari anggota tentara beragama Islam untuk membuat konferensi dan kegiatan. Usahanya ini membuahkan hasil dan militer Amerika akhirnya membangun musala di seluruh pangkalan militer mereka.

Kelar proyek itu, Philips hijrah ke Filipina dan mendirikan pusat informasi di Mindanao serta universitas berbasis Islam di Cotobato City. Pada 1994, Philips mendapat undangan bergabung dengan lembaga amal Dar Al Ber di Dubai, Uni Emirat Arab. Di sana ia membentuk pusat informasi Discover Islam di Kota Karama. Proyeknya kali ini mengundang ulama dari pelbagai negara. Dalam lima tahun, pusat informasi itu telah membuat 15 ribu orang dari seluruh penjuru dunia mengucapkan dua kalimat syahadat.




2. Daniel Streich, benci masjid namun kini bersujud


http://static.republika.co.id/uploads/images/detailnews/daniel-streich-_120907160713-520.jpg

Daniel Streich, anggota Partai Rakyat Swiss (SVP) menjadi sosok terkenal. Bukan saja awalnya dia sangat menentang keras pembangunan masjid di negaranya, melainkan dirinya secara mengejutkan berpindah haluan menjadi seorang muslim.


Streich penganut kristen taat. Dia dibesarkan dengan ajaran Kristiani dan semasa kecil pernah bercita-cita menjadi pastor. Namun ketika remaja niatnya berubah. Ia mulai gemar berpolitik dan tanpa ragu terjun langsung menjadi anggota partai ternama di Swiss.

SVP bukan partai sembarangan. Di dalamnya terdiri dari cendekia, ilmuwan, pelajar, dan pegiat bukan dari kalangan muslim. Partai ini menjadi penentang nomor wahid penyebaran Islam di Swiss dan Streich paling vokal menyerukan penutupan masjid di seantero Negeri Cokelat ini.

Streich mempropagandakan anti-Islam ke seluruh negaranya. Ia menaburkan benih-benih kemarahan dan cemoohan bagi umat Islam di Swiss. Ia merasa mimbar dan kubah masjid tidak cocok dengan budaya negara itu. Ia juga menuding Islam agama teroris, pembuat onar, dan kekerasan.

Dalam usahanya menyingkirkan Islam dari Swiss, lelaki ini malah mempelajari Alquran dan Islam. Ia berharap dengan memahami ajaran Nabi Muhammad itu, dia mampu meruntuhkan iman kaum muslim. Yang terjadi, ia malah terpesona dengan agama rahmatan lil alamin ini.

Semakin jauh Streich belajar Islam, semakin tenggelam dia dalam keindahan agama samawi itu. "Banyak perbedaan saya dapatkan ketika mempelajari Islam. Agama ini memberikan saya jawaban logis atas pertanyaan hidup penting dan tidak saya temukan di agama saya," katanya.

Presiden Organisasi Konferensi Islam (OKI) Abdul Majid Aldai mengatakan orang Eropa sebenarnya memiliki keinginan besar mengetahui Islam dan hubungan antara Islam dengan terorisme, sama halnya dengan Streich.

Dulu, Streich sering meluangkan waktu membaca Alkitab dan pergi ke gereja, tapi sekarang ia membaca Alquran dan melakukan salat lima waktu setiap hari. Dia keluar dari SVP dan mengumumkan status muslimnya. Streich bilang telah menemukan kebenaran hidup dalam Islam yang tidak dapat ia temukan dalam agama sebelumnya.

3. Anne William Kennedy, cendikiawan Inggris jadi muslim di Palestina


http://ddhongkong.org/wp-content/uploads/2012/07/Anne-kennedy.jpg

Anne William Kennedy, perempuan dan cendekiawan asal Inggris, Sabtu lalu mantap memeluk Islam di Jalur Gaza, Palestina. Dia mengucapkan dua kalimat syahadat didampingi oleh Ketua Asosiasi Sarjana Palestina Dr. Salim Salama.


Setelah selesai bersyahadat dan diteruskan doa, Anne dan Salim melakukan konferensi pers di kantor Asosiasi Sarjana Palestina diliput oleh beberapa stasiun televisi. Dia lalu mengganti namanya menjadi Khadijah Hassan.

Anne yakin memeluk Islam setelah dia bertukar pikiran dan berdialog dengan Yusuf Hassan, seorang pemuda asal Khan Yunis, Gaza Selatan. Sebelum memutuskan menjadi muslimah, pemegang gelar sarjana di bidang ekonomi, politik, dan filsafat itu membaca buku-buku tentang Islam.

Anne mengaku gembira setelah resmi menjadi muslimah dan bangga bisa berada di Jalur Gaza. Menurut dia kota itu tepat buat ditinggali kaum muslim. Dia masih mengajar agama di sebuah sekolah di Inggris sampai sekarang.

Dalam konferensi pers, Salim Salama mengucapkan selamat kepada Anne yakin menjadi muslimah. Di akhir jumpa pers, dia memberikan sebuah mushaf Alquran dengan terjemahan Inggris kepada muslimah itu.




4. Arnoud van Doorn, anti-Islam kini jadi muslim


http://www.omroepwest.nl/sites/default/files/imagecache/cp_main/erasmus/00/2109226.jpg

Arnoud van Doorn, salah satu anggota partai politik sayap kanan Belanda dari Partai Bagi Kebebasan, yang dikenal anti-Islam dikabarkan telah masuk Islam. Doorn menjadi muslim setelah dia melakukan penelitian mengenai agama ajaran Nabi Muhammad itu dan kehidupan kaum muslim.


"Saya mengerti kenapa semua orang skeptis, terutama mengenai hal-hal yang tak terduga bagi banyak orang. Ini merupakan keputusan besar yang saya tidak anggap remeh," kata Doorn.

Kabar keputusan Doorn masuk Islam pertama kali muncul saat dia menyebut kata 'awal baru' di akun Twitter dia bulan lalu. Dia kemudian menulis kalimat syahadat dalam bahasa Arab untuk memproklamirkan kepercayaan barunya itu. Doorn akhirnya mengumumkan bahwa dia sudah masuk Islam.

"Orang-orang terdekat saya tahu bahwahampir setahun belakangan inisaya sedang aktif membaca Alquran, hadist, sunnah, dan buku-buku lainnya tentang Islam," ucap Doorn. "Di samping itu, saya juga banyak melakukan berbagai percakapan dengan kaum muslim tentang agama."

Dia mengatakan dorongan daripartainya agar mempunyai sikap menentang Islam justru membuatnya penasaran dan ingin menggali tentang kebenaran agama Islam sendiri.

"Saya mendengar banyak pandangan buruk mengenai Islam. Namun, saya bukanlah tipe orang yang hanya mengikuti pendapat orang lain tanpa melakukan penelitian terlebih dahulu," ucap dia.

Doorn menjelaskan dia akhirnya mulai melakukan penelitian lebih dalam tentang Islam untuk menjawab rasa keingintahuannya itu "Kerabat saya, Abu Khoulani, dari dewan perwakilan Kota Hague telah membawa saya untuk berhubungan dengan anggota Masjid As-Sunnah, yang akhirnya membuat saya mengenal lebih jauh tentang Islam."

Doorn yang juga merupakan anggota parlemen Belanda dan dewan perwakilan Kota Hague, memang telah lama dikait-kaitkan dengan sikap anti-Islam lantaran tergabung dengan partai pimpinan Geert Wilders itu. Wilders memang dikenal sebagai politikus penentang Islam, kaum muslim, dan Alquran.

Bahkan, Wilders pernah menegaskan perjuangannya menghentikan penyebaran Islam di Eropa dan dunia merupakan tujuan utama dalam hidupnya. "Perjuangan anti-Islam adalah misi hidup saya," kata lelaki 49 tahun itu.

Doorn mengatakan dirinya sadar telah berbuat kesalahan dalam kehidupannya seperti halnya orang lain. Namun, dia menyebut, dari kesalahan-kesalahan itu, dirinya justru telah belajar banyak."Dengan menjadi Islam, saya merasa telah menemukan jalan saya. Saya menyadari ini adalah awal baru dan saya masih harus banyak belajar."



5. Taki Takazawa, mantan tukang tato Yakuza jadi imam masjid di Jepang


http://namakuddn.files.wordpress.com/2012/10/abdullah-taki-takazawa.jpg

Nama aslinya Taki Takazawa. Rambutnya gondrong dan tubuhnya dipenuhi tato. Secara penampilan, dia nampak mirip dengan anggota kelompok mafia Jepang, biasa disebut Yakuza. Dia memang mantan tukang tato para anggota geng paling ditakuti di Negeri Matahari Terbit itu. Selama 20 tahun profesi itu digelutinya.


Tapi pandangan negatif pada penampilan fisiknya itu berubah saat dia mengumandangkan Azan. Takazawa kini menjadi Imam sebuah masjid di Ibu Kota Tokyo. Setelah mengucapkan dua kalimat Syahadat, Takazawa mencantumkan nama muslim Abdullah, berarti Hamba Allah SWT.

Perkenalannya dengan Islam secara tidak sengaja terjadi di Wilayah Shibuya. Takazawa melihat seseorang dengan kulit dan janggut putih. Orang itu juga mengenakan baju dan turban warna suci. "Orang itu memberikan sebuah kertas dan menyuruh saya membaca kalimat tertera bersama dia," ujarnya.

Kalimat itu ternyata Syahadat, pengakuan pada ke-esaan Allah SWT dan Muhammad SAW sebagai utusannya. Meski tak paham secara keseluruhan, Takazawa pernah mendengar sepintas Allah dan Muhammad. Seperti kebanyakan penduduk Jepang, Takazawa menganut aliran kepercayaan Shinto.

Pertemuan dengan orang serba putih itu membekas di ingatan Takazawa. Dua tahun setelah memeluk Islam, dia bertemu lagi dengan sosok inspiratifnya itu. "Ternyata dia pernah menjadi Imam di Masjid Nabawi, Kota Madinah, Arab Saudi. Saya bersyukur bisa bertemu dengannya," katanya.

Imam Masjid Nabawi itu meminta Takazawa untuk menjadi Imam di masjid di wilayah Shinjuku. Sebelumnya, dia melaksanakan ibadah haji dan menimba ilmu beberapa bulan di Kota Makkah. Nama Takazawa terkenal lantaran dia menjadi satu diantara lima imam Masjid besar di Jepang, dari 13 juta populasi manusia di Tokyo.